Latest News

Thursday, June 30, 2016

Enam Mitos Keliru Saat Mengisi Daya Baterai Ponsel

terutamasehat.blogspot.com - Selain ketakutan terkena air, ponsel yang nyaris kehabisan daya (low batt) mungkin adalah hal paling dikhawatirkan pengguna smartphone. Dan banyak dari kita akan benar-benar memperhatikan isi baterainya dan segera mengisi ulang daya bila diperlukan.

Banyak mitos yang beredar dari waktu ke waktu tentang cara mengisi daya baterai ponsel, dan kebanyakan mitos tersebut ternyata salah. Mitos-mitos ini tak hanya keliru tapi malah akan membuat kerusakan dan mempersingkat umur baterai ponsel Anda.

Jadi, bagi siapa saja yang ingin baterai ponselnya tetap awet untuk waktu yang lama, berikut beberapa mitos yang harus Anda hindari.


Mitos 1 : Charger merek tak terkenal akan merusak baterai 

Fakta : Meski bekerja tak optimal, pengisi daya merek tak terkenal tetap aman digunakan untuk mencas baterai ponsel dan tak berpengaruh nyata pada usia baterai. Yang harus dihindari adalah menggunakan charger bermerek imitasi, dimana di label charger tertulis merek terkenal, padahal hanya barang tiruan. Mencas menggunakan charger seperti ini akan menurunkan kemampuan baterai mengisi daya dan dapat merusak baterai.


Mitos 2: Jangan menggunakan ponsel saat sedang di isi daya

Fakta : Menggunakan ponsel saat sedang di cas tidak akan menurunkan efektivitas pengisian daya. Asal mitos ini berhubungan dengan kasus ketika orang-orang menggunakan charger kualitas rendah. Bila Anda nekat menggunakan charger abal-abal, semua hal buruk bisa terjadi pada ponsel Anda. Dengan memakai charger asli, Anda dapat menggunakannya kapan saja dengan aman. Meski begitu, jika Anda mendapati ponsel menjadi terlalu panas, saatnya membawanya ke teknisi.

Sebagai pengecualian, lebih baik tidak menggunakan ponsel yang tercolok saat hujan petir atau memakai earphone semalaman.

Mitos 3: Mengisi daya semalaman akan merusak baterai 

Fakta : Seperti namanya, smartphone telah lebih pintar dibanding dulu. Ketika daya telah terisi penuh, ponsel akan otomatis berhenti mengisi. Bagaimanapun, bukan berarti Anda harus tetap mencolok charger setiap saat. Waktu paling tepat untuk mengisi ulang baterai Anda adalah ketika daya tersisa antara 40% s/d 80 %. Ini akan memperpanjang umur baterai.


Mitos 4 : Jangan pernah mematikan ponsel Anda

Fakta : Mitos yang satu ini benar-benar sebuah kebohongan. Hanya karena ponsel adalah sebuah mesin bukan berarti ia tak butuh istirahat. Faktanya, para ahli dari perusahaan Apple merekomendasikan untuk mematikan ponsel Anda sesekali untuk memaksimalkan usia baterai. Paling tidak disarankan untuk mematikan ponsel seminggu sekali selama beberapa jam.

Mitos 5 : Jangan mengisi daya sebelum baterai benar-benar kosong

Fakta : Mitos ini memang benar untuk smartphone dan charger generasi dulu. Tapi kini mitos tersebut benar-benar salah. Kebanyakan handphone modern telah menggunakan baterai lithium-ion. Jika kamu menghabiskan daya baterai hingga 0%, baterai akan menjadi tak stabil, Lebih baik segera mengisi daya setiap hari saat baterai terisi antara 40% - 80%.

Mitos 6 : Ponsel baru harus dicas dulu sebelum dipakai

Fakta : Hampir semua ponsel baru berisi petunjuk untuk mengisi daya baterai hingga penuh sebelum digunakan, tapi faktanya hal tersebut tak perlu dilakukan. Sejak isi terbaik saat disimpan baterai modern adalah berisi 40%, hampir setiap pabrikan mengirim ponsel baru mereka dengan setidaknya berisi daya baterai 50% penuh. Artinya setiap Anda membeli HP baru dan ternyata baterainya berisi kurang dari 40%, maka usia baterai kemungkinan telah berumur. Jika ini terjadi, Anda dapat menukarnya dengan yang lain.

Mempelai Wanita Membordir Kisah Cintanya Di Gaun Pengantin

terutamasehat.blogspot.com - Saat Anda memilih gaun pengantin, Anda pasti ingin memakai gaun yang benar-benar mewakili dirimu. Gaun tersebut harus sempurna dan mampu membuat kenangan abadi. Dan suatu saat nanti, gaun tersebut masih bisa mengembalikan kenangan terindah hari istimewa Anda.

Di hari pernikahannya, seorang desainer, Kr�sha Bajaj Zaveri mewujudkan ide tersebut dengan cara indah. Kr�sha mengaku ia selalu memimpikan bisa mendesain gaun pengantinnya sendiri.

Dan ketika ia bertuntangan dengan calon suaminya, Vanraj, Kr�sha mulai mengerjakan impiannya. Oleh Vanraj, ia diberi kebebasan untuk membuat gaun pengantin sesuai keinginannya dengan dua syarat: Gaun pengantinnya harus berwarna putih dan emas, dan harus bertema tradisional.


Akhirnya Kr�sha memutuskan untuk membuat lehenga (gaun tradisional India) untuknya dan membuat tambahan sentuhan personal sesuai keinginannya. Inspirasinya datang saat menonton salah satu episode Real Housewives of Beverly Hills.


"Aku melihat gaun pengantin Adrienne Maloof dibingkai dan Aku memutuskan ingin membuat bingkai di lehenga saya,"

"Agar gaun pengantinku menjadi sebuah karya seni istimewa, aku membuat bordiran perjalanan kisah cintaku diatas gaun." Iapun memulai karyanya.


Lehenga dibuat dari 14 panel, 7 di belakang dan 7 di depan. Kr�sha membordir 7 peristiwa penting kisah cintanya di lehenganya. Bila dilusuri dari bagian kiri hingga ke kanan, maka kisah cinta mereka akan terungkap.


"Ini termasuk momen paling berharga kami, salah satunya adalah saat aku di lamar dan lainnya momen ketika kami mulai merencanakan pernikahan. Di Ujung lehenga terdapat gambar lumba-lumba melompat, ini adalah cerita ketika kami bertemu dan bekerja bersama dalam sebuah aksi protes terhadap penangkapan hewan laut."


"Memakai lehenga ini adalah pengalaman paling bahagia. Gaun ini tampak indah, elegan dan tradisional." Ketika sang calon suami melihat gaun pengantin tersebut, ia terkesima.

Mereka telah menikah dan gaun lehenga Kr�sha kini digantung di dinding sebagai sebuah benda seni serta tentu saja, menjadi pengingat menakjubkan dari kehidupan yang ia bangun bersama suaminya.


Wednesday, June 29, 2016

Pengungsi Suriah Kembalikan Uang 2 Milyar Yang Ia Temukan Dalam Lemari

terutamasehat.blogspot.com - Hidup serba kekurangan dan tak tentu masa depan, tak membuat pengungsi asal Suriah ini kehilangan hati nurani. Muhammad, seorang pengungsi asal Suriah menemukan uang milyaran rupiah dalam sebuah lemari bekas. Begitu ia menemukan uang dalam jumlah fantastis tersebut, ia memilih segera mengembalikan ke pemiliknya karena agama Islam yang dianutnya melarang mengambil harta yang bukan haknya.

Menurut polisi, Muhammad menemukan uang sebanyak �150,000 atau sekitar 2 milyar rupiah saat ia baru pindah ke rumah susun barunya di Minden, North Rhine-Westphalia, Jerman. Ia mendapatkan fasilitas rumah dari uang sumbangan lembaga amal, dan ia menemukan uang tersebut dalam lemari bekas tempat tinggal barunya.


"Semuanya uang lembaran baru dalam bentuk pecahan �500. Awalnya kupikir itu uang palsu," kata Muhammad. "Aku adalah seorang Muslim. Aku tak diperbolehkan menyimpan uang tersebut. Agamaku melarangnya."

Muhammad segera melaporkan temuannya ke petugas imigrasi dan mereka kemudian melaporkan temuan uang tersebut ke polisi. "Perbuatan anak muda ini telah menjadi contoh yang baik dan layak mendapatkan penghargaan," ujar juru bicara kepolisian.


Muhammad tiba di Jerman pada bulan Oktober 2015. Ia mengungsi seorang diri sementara seluruh keluarganya saat ini masih tinggal di Suriah.

Dawn Eser, seorang warga Netizen asal Newcastle, Inggris, memuji perbuatan baik hati pengungsi ini. Ia sendiri memiliki pengalaman pribadi tentang kebaikan para pengungsi. Ia mengaku punya sahabat seorang pengungsi dari Asia yang sangat baik dan meskipun hidup serba kekurangan, pengungsi tersebut tidak pernah meminta apapun darinya.

Sumber : metro.co.uk

Ilmuwan India Temukan Emas Dalam Urin Sapi

terutamasehat.blogspot.com - Para ilmuwan India mengklaim telah mendapatkan emas setelah menemukannya di seluruh sampel urin sekelompok sapi. Setelah penelitian yang berlangsung selama tujuh tahun, tim peneliti dari Junagadh Agricultural University (JAU) India mengaku mereka telah berhasil membuat penemuan mengejutkan.

Mereka mengambil 500 sampel urin dari sapi muda, sapi hamil dan sapi jantan dan berhasil melacak logam mulia ini di semua sampel urin sapi tersebut. Analisis dari sampel urin sapi dilakukan di Laboratorium Uji Makanan JAU dan menunjukkan terdapat 10 hingga 30 miligram emas dalam setiap 1 liter urin.


Dr. BA Golakia, Kepala Jurusan Bioteknologi di JAU mengatakan "Kami mengumpulkan sampel urin dari banyak sapi dan mengujinya dalam laboratorium." Tim peneliti yang dipimpin Golakia menggunakan metode pelacakan Spektrometer gas kromatografi untuk menganalisa contoh urin tersebut.


Dr. Golakia mengatakan bahwa emas yang berasal dari air seni lembu tersebut dapat diekstrak dan dipadatkan dengan menggunakan proses kimia. Ia menambahkan separuh dari sampel memiliki nilai medis yang besar yang dapat digunakan untuk penyembuhan berbagai macam penyakit.

Ahli peternakan sapi, Mansukh Suvagiya mengatakan air seni sapi sebagai obat-obatan dapat meningkatkan harapan hidup manusia. Peternakan sapi yang terdapat di Gujarat terkenal dengan produksi susu sapi terbaik di India.

Sumber : mirror.co.uk

Monday, June 27, 2016

10 Benda Berharga Yang Tak Sengaja Dibuang Ke Tong Sampah

terutamasehat.blogspot.com - Ada pepatah insan patah hati yang sangat kita kenal; Kadang kamu takkan pernah tahu betapa spesialnya sesuatu sampai ia menghilang dari hadapanmu. Tapi kali ini kita bukan sedang bicara soal teman atau orang tercinta, kita akan bicara soal benda sangat berharga yang bernilai fantastis.

Pernahkan Anda membuang sesuatu yang Anda anggap cuma sampah biasa? hati-hati, bisa jadi Anda telah membuang benda-benda berharga tanpa disadari. Sebelas orang malang ini adalah contoh dari mereka yang membuang benda-benda bernilai ratusan juta rupiah. Bahkan ada yang lebih sial karena mencampakkan kesempatan mendapat uang hingga puluhan milyar karena telah membuang sesuatu yang dianggapnya sampah.


Dikompilasi dari LittleBins, berikut kisah sebelas orang paling tak beruntung yang dengan ceroboh membuang benda sangat berharga ke tong sampah.

Buku Harry Potter and The Philosopher's Stone Cetakan Pertama


Nigel Reynolds adalah wartawan pertama yang mewawancarai J.K. Rowling dan ia mendapat hadiah novel edisi pertama Harry Potter and The Philosopher's Stone sebagai bentuk terimakasih Rowling. Yakin buku tersebut akan gagal dipasaran, Reynolds membuat kesalahan terbesar dalam hidupnya dengan membuang buku tersebut ke tong sampah. Sebagai informasi, edisi pertama buku Harry Potter and The Philosopher's Stone kini berharga 1 milyar rupiah. Sebuah tindakan tak menghargai yang membuatnya harus menyesal sampai ubun-ubun.

Tas Berisi Uang Tabungan Seumur Hidup

Seorang wanita tua dari Lancing, West Sussex tanpa sengaja membuang tas yang berisi uang tabungan seumur hidupnya senilai 200 juta lebih kedalam gerobak sampah. Anaknya segera mengontak manajer TPA, tapi uangnya telah terkubur dibawah ribuan ton sampah.


Perhiasan Emas Sang Istri

Seorang suami penyayang asal Amerika memberikan sebuah kejutan tak terlupakan pada ulang tahun pernikahan ke-23 dengan tanpa sengaja membuang perhiasan emas milik istrinya yang bernilai 650 juta rupiah. Semoga ia tak membuang berlian diulang tahun pernikahan mereka yang ke-60.

Mahakarya Seni Modern Yang Dikira Sampah

Seorang petugas kebersihan di sebuah galeri seni di Italia telah menjadi terlalu rajin saat ia membuang sebuah benda seni modern karya artis Paul Branca. Benda seni yang menyerupai dua buah keranjang sampah, yang memiliki arti agar orang yang melihatnya bisa memiliki kepedulian terhadap lingkungan, ternyata bernilai 200 juta rupiah. Mungkin yang bersalah bukan cuma si petugas kebersihan, tapi sang artis juga punya andil karena membuat benda seni mirip keranjang sampah.

Berlian Senilai 67 Milyar


Berlian mungkin dikenal sebagai batu paling berkilau, namun petugas ini  tampaknya tak terlalu peduli dengan kilaunya karena telah membuang berlian bernilai 67 milyar rupiah ke tong sampah. Seorang petugas keamanan beruntung bisa menemukannya kembali, tapi keberuntungannya segera habis karena ia tertangkap tangan saat mencoba menjual berlian tersebut ke pasar gelap.

Komputer Apple Pertama


Komputer Apple pertama buatan Stve Jobs yang dibuat di tahun 1976 bernama Apple 1, ditemukan di sebuah TPA di California. Setelah dilelang, komputer ini terjual dengan harga hingga 2,7 milyar rupiah. Sang manajer pengelola TPA mencoba melacak wanita yang diketahui membuang benda berharga tersebut ke TPA. Bila ketemu, wanita tersebut berhak mendapat separuh uang hasil penjualan.

Kryptonite Perang Dunia II


Bagi yang pernah menonton film Imitation Game pasti kenal dengan mesin ini. Benar, ini adalah mesin pemecah kode sandi rahasia Enigma Jerman. Mesin yang merupakan cikal bakal komputer yang dibuat si jenius Alan Turing ini menjadi kunci kemenangan sekutu atas Jerman.

Tragisnya, mesin ini ditemukan teronggok di tempat pembuangan sampah. Sebagai salah satu benda  paling penting di era sejarah modern, benda ini bernilai sekitar 130 milyar. Sementara nilai historis benda penting ini benar-benar tak ternilai. Sampai saat ini tak diketahui apa sebab benda bersejarah ini bisa disia-siakan hingga dibuang ketempat sampah.

Bitcoin


Pada tahun 2009 pekerja IT James Howells dari Wales menerima uang digital sebesar 7.500 bitcoin, dan disimpannya di dalam hardisk komputer. Bertahun-tahun kemudian, setelah hardisknya dibuang, ia baru sadar nilai bitcoin miliknya telah melonjak hingga senilai 70,5 milyar rupiah. Howells mengais-ngais di lapangan sampah dan akhirnya bisa menemukannya kembali. Tapi nasib berkata lain, setelah dibawa ke ahli komputer, hardisk miliknya telah rusak total dan datanya tak mungkin bisa diambil kembali.

Cetak Biru Benilai Jutaan Dolar


Seorang lelaki tunawisma di Manhattan sedang mengacak-acak tong sampah ketika ia menemukan cetak biru dari Freedom Tower yang sangat rahasia. Bangunan ini rencanya akan dibangun di atas Ground Zero.
Kertas desain yang berisi rencana rinci dari struktur bangunan ini bisa berakhir buruk jika jatuh ketangan yang salah.

Kekalahan Terbesar di Las Vegas


Sepasang suami istri yang tinggal  di Las Vegas yang bermain lotre seharusnya memenangkan hadiah sebesar 12,2 triliun rupiah, andai si istri bisa sedikit bersabar. Setelah menuliskan nomor, si istri kehilangan kesabaran menunggu antrian panjang pendaftaran nomor dan merobek tiket lotere. Ia kemudian membeli tiket lain yang telah bernomor. Mereka hanya bisa ternganga begitu tahu nomor yang keluar adalah nomor yang mereka tulis di tiket yang telah dirobek dan kehilangan kesempatan punya uang 12,2 triliun.

Sumber : LittleBin via Metro.co.uk

Sunday, June 26, 2016

Momen Langka Saat Burung Camar Jadi Pencuri

terutamasehat.blogspot.com - Bila bicara soal burung camar, ingatan kita akan kembali ke sebuah lagu yang dinyanyikan Vina Panduwinata di tahun 1985.  "Burung camar," lagu bernada ceria ini menggambarkan burung ini adalah binatang yang riuh rendah terbang berkelompok yang membawa kenangan lalu orang-orang yang memandangnya.

Namun predikat burung camar ternyata tak selalu romantis. sebuah foto yang dijepret oleh seorang fotografer asal Inggris, Will Nicholls, memperlihatkan sisi gelap seekor burung camar yang terjepret sedang merampok makanan dari burung lain. Ia benar-benar secara harfiah mencuri makanan dari mulut seekor Burung Puffin malang.


Will awalnya melihat keributan di kerumunan burung di pulau tempat ia berburu foto. Ia melihat seekor burung camar punggung hitam mengejar muffin dengan kecepatan penuh. Si Burung puffin tampak berusaha menyelamatkan diri namun gagal.
Wajah lugu Puffin sebelum dirampok Camar, tampak bahagia dengan hasil tangkapannya
Dalam hitungan detik, camar menumbangkan puffin ke tanah dan langsung merebut beberapa ekor belut pasir langsung dari mulutnya. Tampak puffin tak berdaya melawan dan terlihat terpukul karena makanan yang susah payah dicarinya telah dirampok si camar.


Burung Puffin dikenal sebagai penyelam yang handal yang bisa menyelam hingga kedalaman 60 meter, sementara burung camar terkenal sebagai pemulung yang rakus dan pemburu yang agresif.
Puffin yang malang

Catatan hitam si burung camar telah dikenal sejak dulu. Seorang fotografer amatir, Johana van de Woestijne pernah memotret burung camar yang sedang membunuh burung merpati. Burung merpati dipatuk di bagian leher dan setelah tak berdaya ditenggelamkan hingga tewas dan kemudian dimakan.


Seorang turis Spanyol juga pernah dirampok burung camar, ketika ingin merekam burung ini dengan camera GoPro miliknya, tiba-tiba si burung mencuri  kamera dan membawanya terbang jauh. Untungnya setelah beberapa lama kamera si turis bisa kembali di dapat. Dan ternyata ia mendapat bonus pemandangan luar biasa yang terekam saat burung terbang sambil membawa kameranya.

http://www.dailymail.co.uk

Kematian Tragis Para Pesulap Gagal

terutamasehat.blogspot.com - Para pesulap telah membuat takjub orang-orang selama berabad-abad, namun meskipun trik sulap mereka telah membawa ketenaran bagi banyak pesulap besar, beberapa pesulap harus kehilangan nyawa saat mencoba melakukan sesuatu yang ternyata diluar kemampuan mereka.

Kisah ini menceritakan beberapa pesulap hebat yang harus menemui ajal akibat kecelakaan saat melakukan trik sulapnya. Beberapa pesulap tewas akibat salah perhitungan namun ada juga yang hidupnya harus berakhir tragis hanya karena satu kesalahan kecil yang tak terduga.


William Ellsworth Robinson (Chung Ling Soo)

Meskipun terkenal dengan nama Chung Ling Soo, Robinson adalah pesulang asli Amerika. Sebagai penarik penonton, di panggung maupun di kehidupan sehari-hari ia menggambarkan dirinya sebagai pesulap dari Cina, dan orang-orang mempercayainya.

Keahliannya adalah melakukan trik menangkap peluru, satu dari sedikit trik sulap paling berbahaya. Seorang asisten menembak (atau pura-pura menembak) senjata api kearahnya, dan sang magician akan menangkap peluru secepat kilat dengan tangan atau mulutnya.


Robinson tewas saat ia sedang melakukan trik menangkap peluru. Ia telah sangat sering melakukan trik ini, namun naas, asistennya tanpa sengaja menembakkan peluru asli dan ia tertembak di dada. Penonton tersadar kalau Robinson bukan orang Cina setelah ia berkata dalam bahasa Inggris "Ya Tuhan, sesuatu telah terjadi. Turunkan tirainya."

John Miller (Balabrega)

Pesulap yang dikenal sebagai Balabrega ini bernama asli John Miller. Pada masanya ia sangat terkenal, ia bahkan pernah sepanggung dengan Harry Houdini sang legenda sulap. Terobsesi ingin mengadakan tur keliling sendiri, ia menyusun jadwal manggung di Brazil dan membawa sebuah trik sulap dari rekan sesama pesulapnya, Harry Rouclere, yang disebut "The Moth and the Flame."


Trik sulap berbahaya ini berupa enam orang wanita yang berpakaian mirip ngengat yang menghilang kedalam nyala lilin. Agar sukses, trik ini butuh banyak gas dan di Amerika Latin gas yang ia butuhkan tidak tersedia. Jadi ia membawa sendiri beberapa kantong gas asetilen. Saat ia bersama kru sedang mempersiapkan pertunjukan, salah satu kantong gas meledak, menghancurkan sang pesulap dan asistennya. Bagian tubuh kedua orang itu beterbangan dan berceceran di sekeliling kru.

Madame DeLinsky

Trik menangkap peluru ternyata juga telah mengambil nyawa pesulap wanita, Madame DeLinsky di tahun 1820. Ia sedang memerankan asisten suami penyihir selama pertunjukan yang ditonton pangeran Jerman. Tak disangka, salah satu tembakan yang diarahkan kepadanya ternyata berisi peluru tajam dan menembus dadanya.

Enam tentara berbaris dengan senjata berpeluru kosong terkokang, namun salah seorang tentara menjadi terlalu gugup dan lupa mengganti peluru tajam dengan peluru kosong. Ketika ia tertembak, ia ternyata sedang hamil. Ia dan anak dalam kandungannya tak dapat diselamatkan.


Janaka Basnayake

Ingin memecahkan rekor dunia sebagai pesulap yang mampu bertahan lama paling dikubur hidup-hidup membuat Janaka Basnayake mencoba trik berbahaya ini pada tahun 2012. Ibunya mengaku Basnayake telah dua kali berhasil bertahan di kubur hidup-hidup, yang pertama selama 2 jam dan yang kedua selama 6 jam. Jadi keluarganya membiarkannya terkubur selama 7,5 jam. Malang, setelah kuburannya dibongkar, Basnayake tewas kehabisan napas.

Dr. Vivian Hensley

Seorang dokter gigi dan juga pesulap amatir, dr. Vivian Hensley, tewas di tahun 1938 karena kesalahan yang disebabkan oleh kurang pengalaman. Ia mencoba memainkan trik Pisau cukur tua, ia berpura-pura menelan silet kedalam mulutnya, namun secara tak sengaja silet tersebut malah jatuh kedalam tenggorokannya dan benar-benar tertelan.

Istrinya melarikan Hensley ke rumah sakit, Para dokter berusaha menemukan posisi silet dengan sinar rontgen, tapi tak berhasil. Hensley bahkan harus menjalani dua kali operasi, tapi tetap saja silet tak ketemu. Empat hari kemudian, ia meninggal dunia.

Joseph W. Burrus (Amazing Joe)

Pada perayaan Hallowen di tahun 1992, Joseph "Amazing Joe" Burrus diborgol dan dimasukkan kedalam peti mati terkunci, lalu dikubur kedalam liang lahat sedalam 2 meter. Ia ingin menyelesaikan tantangan dikubur hidup-hidup, sebuah trik yang bahkan sang idolanya, Houdini, tak mampu melakukannya. Sekitar 7 ton tanah dan semen ditumpahkan keatas peti berdinding kaca tebal, namun berat beban tanah dan semen ternyata tak mampu ditahan peti mati Burrus. Peti matinya pecah dan menewaskan Burrus hidup-hidup.


Charles Rowan (Karr the Magician)

Pesulap asal Afrika Selatan, Charles Rowan, yang dijuluki "Karr the Magician". terikat dalam jaket ketat dan berhadapan dengan sebuah mobil yang melaju kencang menuju arahnya. Trik sulapnya adalah harus bisa melepaskan diri dari ikatan sebelum mobil berkecepatan 70 km/jam menabraknya. Tragis, ia tak mampu membuka ikatannya dan tewas tertabrak dihadapan para penonton yang histeris.





Jeff Rayburn Hooper

Baru berusia 23 tahun, Jeff Rayburn Hooper berlatih trik meloloskan diri yang mengharuskan ia dibelenggu dibawah air. Ia borgol sendiri tangannya dan menceburkan tubuhnya kedalam danau Winona di Indiana dan berhasil melepaskan borgolnya. Namun nasibnya tak beruntung, angin kencang yang berhembus membuatnya tak sanggung berenang ketepian. Bahkan petugas penyelamat mengalami masalah dan Hooper tenggelam sebelum petugas berhasil mendekatinya.

Sigmund Neuberger (The Great Lafayette)

Salah satu dari kematian pesulap paling tragis adalah kematian Sigmund Neuberger. Ia melakukan pertunjukan di Empire Theater di Edinburgh pada tahun 1911. Ketika ia sedang melakukan trik sulap "The Lion's Bride" tanpa sengaja sebuah lampu pecah dan memicu kebakaran. Karena ingin triknya tetap menjadi rahasia, setiap pertunjukan ia selalu mengunci pintu panggungnya.

Para penonton awalnya mengira api kebakaran adalah bagian dari triknya dan tetap diam ditempat meskipun telah diteriaki untuk segera keluar. Akhirnya setelah api makin tak terkendali para penonton tersadar dan segera menyelamatkan diri. Gedung pertunjukan tersebut habis di lalap si jago merah dan 10 orang tim Lafayette ditemukan tewas terpanggang. Sesosok mayat yang telah gosong diidentifikasi sebagai mayat Lafayatte dan dikremasi.


Namun saat para pekerja melakukan pembersihan area kebakaran, mereka menemukan mayat Lafayatte yang sebenarnya tertimbun dibawah reruntuhan panggung. Ternyata ia menggunakan peran pengganti untuk trik ilusinya dan ia sebenarnya telah lolos dari kebakaran. Konyolnya, ia kembali masuk ke gedung pertunjukkan demi menyelamatkan kudanya dan akhirnya terjebak api hingga tewas.

Thursday, June 23, 2016

Sajad, Sang Raksasa Dari Persia

terutamasehat.blogspot.com - Pria ini benar-benar seperti raksasa. Berat tubuhnya berbobot hampir 160 kg dan hampir seluruh tubuhnya berisi otot. Ia dikenal sebagai Hercules dari Persia atau Hulk dari Iran. Gelar tersebut pantas didapat karena memang badannya sangat besar dan kuat.

Tak hanya dikenal di kalangan olahragawan, Sajad juga memiliki pengikut hingga 59.000 orang di Instagram. Pria bernama lengkap Sajad Gharibi yang baru berusia 24 tahun ini membangun otot tubuhnya lewat latihan angkat berat. Bahkan Beban seberat 175 kg mampu diangkatnya.


Sajad sering mengikuti kompetisi binaraga dan ia tentu sering menjadi pemenang. Di waktu senggang, Sajad mengunggah foto-foto pose terbaru untuk penggemarnya di media sosial. Ia sering sengaja berfoto bersama benda-benda kecil hanya untuk memperlihatkan betapa besar tubuhnya.

Tapi dibalik tubuh raksasanya, Anda tak perlu kuatir ia akan mudah marah dan mengamuk seperti hulk asli. Menurut teman-temannya, Sajad adalah seorang pria baik hati, menyenangkan dan lelaki yang sopan di dunia nyata.





Tersambar Petir, Pohon Ini Tiba-tiba Terbakar Dari Dalam

terutamasehat.blogspot.com - Kekuatan alam memang menakutkan. Gempa bumi, tsunami, banjir badang bahkan hanya dengan sebuah sambaran petir, telah cukup untuk membuat kita tak berkutik, dan kita takkan tahu apa yang akan terjadi selanjutnya.

Meski fenomena alam yang satu ini telah menjadi perusak berbahaya dari waktu ke waktu, sambaran petir yang membakar pohon ini tetap akan membuat kita terpukau dengan apa yang bisa dibuatnya.


Seorang warga Arkansas, AS, Brent Hager of Springdale, sedang melihat badai dari dalam rumahnya pada tanggal 12 Juni lalu, tiba-tiba sebuah sambaran petir menghantam sesuatu di dekat rumahnya. Ia memutuskan keluar untuk melihat kerusakan apa yang terjadi, dan ia kaget melihat sebuah pohon besar tampak terbakar dari dalam.

"Kami sadar api tersebut tak dapat lagi dikendalikan dan pohon itu telah mati, jadi kami hanya menyaksikan hingga pohon terbakar separuhnya dan akhirnya tumbang," tulis Hager.


Petir memang merupakan gejala alam yang tidak dapat diantisipasi atau dihilangkan. Fenomena alam ini sering timbul berbarengan dengan munculnya awan pembentuk hujan yang disebut awan Cumulonimbus. Petir menghasilkan arus yang sangat besar dan dalam waktu yang sangat singkat, sehingga bahaya yang ditimbulkannya sangat besar dan berpotensi membunuh korbannya. Di Amerika, petir membunuh 200 orang pertahun dan melukai lebih dari 550 orang.

Untuk terhindar dari sembaran petir Anda bisa membaca artikel ini :
Tips Agar Terhindar Dari Sambaran Petir

Anak-anak Ini Harus Menuruni Tebing Ratusan Meter Agar Bisa Ke Sekolah

terutamasehat.blogspot.com - Hari ini, banyak anak bisa mendapatkan akses pendidikan dengan mudah. Ketika orangtuanya bekerja keras agar bisa menyekolahkan anak-anaknya, banyak anak yang malah malas-malasan belajar.  Akhirnya prestasi mereka tidak memuaskan, dan potensi untuk mendapat pendidikan yang baik terbuang sia-sia.

Ketika banyak anak yang tidak menyadari arti penting pendidikan, 15 anak dari sebuah "desa diatas tebing" di Provinsi Sichuan, Tiongkok mengartikan pendidikan sebagai sesuatu yang paling berharga di dunia ini. Mereka bahkan benar-benar harus mempertaruhkan nyawa hanya agar bisa sampai ke sekolah yang letaknya sekitar 760 meter dibawah desa mereka. Mereka harus turun naik 17 buah tangga  bambu setidaknya dua kali dalam sebulan.


Untuk menghindari kelelahan karena harus menaiki tangga setiap hari dan mengurangi resiko bahaya, anak-anak ini tinggal di sekolah selama dua minggu sebelum mereka kembali memanjat tebing kembali untuk menuju Desa Atule'er.


Atule'er berarti Desa Tebing, desa ini telah berusia 200 tahun. Desa ini hanya berpenghuni 72 keluarga, dimana sumber penghasilannya hanya dengan menjual hasil budidaya jagung dan cabai ke desa di bawahnya.



"Coba pikir, orangtua di perkotaan kuatir kalau anak manja mereka tidak bahagia, tapi apa yang dihadapi anak-anak ini adalah jurang yang menakutkan, mereka bisa jatuh kapan saja," kata Chen Jie, sang fotografer. Jie ikut bersama anak-anak memanjat tebing, dan ia menggambarkan kalau itu adalah pengalaman paling menakutkan yang ia pernah alami.


Photos from Dailymail.co.uk

Wednesday, June 22, 2016

15 Permainan Terbaik Untuk Perkembangan Anak

terutamasehat.blogspot.com - Banyak orang bilang bermain dengan anak-anak adalah tugas yang sulit, padahal tidak demikian adanya. Begitu banyak permainan sederhana yang bisa diajarkan kepada anak-anak agar mereka menjadi anak yang kreatif, bersosialisasi dan sehat.

Andapun tak harus selalu mengeluarkan tenaga ekstra untuk bisa mengajak anak-anak bermain aktif. Berikut adalah beberapa contoh aktivitas yang bisa dilakukan orangtua agar anak mampu mengembangkan kemampuan diri dengan sebaik-baiknya.

Anak-anak yang melakukan aktivitas ini akan mengalami perkembangan luar biasa pada keterampilan motorik, keterampilan sosial, kreativitas dan kesehatan.


Keterampilan Motorik

Bagi anak yang sedang berkembang, mereka memerlukan permainan yang akan membantu koordinasi antara otak dan tangan. Melatihnya saat masih kanak-kanak akan membuat mereka cakap dalam melakukan kegiatan yang membutuhkan keterampilan motorik, seperti bermain musik atau menulis.


1. Tantangan mewarnai crayon patah

Dengan memegang pinsil kecil atau crayon patah akan memaksa anak untuk belajar cara memegang pinsil dengan benar, diantara jempol dan jari telunjuknya. Jadi, Anda tak harus membeli crayon baru untuk melatih kemampuan ini.

2. Remasan Spon

Permainan ini membutuhkan dua buah mangkuk (satu penuh dengan air, lainnya kosong) dan sebuah spon besar. Jika suka, Anda bisa menambahkan pewarna makanan dan gelembung sabun kedalam air. Lihat apakah anak bisa memindahkan semua air dari satu mangkuk ke mangkuk lainnya. Permainan ini sangat baik untuk melatih kekuatan tangan dan lengan bawah.

3. Play dough

Play dough adalah alat bermain yang sangat baik dimainkan di rumah. Anak-anak sangat suka meremas dan merenggangkannya, dan ini penting untuk melatih otot-otot jari. Sensitivitas indera peraba juga akan meningkat.


4. Melukis dengan jari

Memberikan anak kebebasan berekspresi engan membiarkan mereka melukis dengan jari akan membuat mereka sangat senang. Aktivitas ini juga akan meningkatkan koordinasi antara tangan dan mata serta ketangkasan anak. Setelah beberapa lama mereka bisa saja menjadi penerus Picasso.

Aktivitas Menyehatkan

Banyak anak-anak yang tinggal di kota besar kurang berolahraga. Serbuan gadget dalam keseharian mereka semakin membuat anak-anak enggan melakukan gerak badan. Permainan olahraga ini akan membuat Anda dan keluarga bisa bergembira sekaligus sehat.

5. Membaca cepat

Pilih sebuah kata biasa dari buku cerita. Ketika Anda membacakannya bersama anak, minta anak untuk berdiri dan duduk setiap kali kata yang kita pilih dibacakan. Permainan ini akan membuat anak gembira.


6. Tangkap-tangkapan

Setiap kali bola yang dilempar sedang melayang diudara, mereka harus melakuakn sesuatu sebelum menangkapnya. Awalnya suruh mereka memegang hidung, lalu tos tangan sendiri, dan kemudian tos tangan teman. Idenya membuat permainan semakin lama semakin sulit. Mereka akan bergembira dengan hanya bermodalkan sebuah bola.


7. Voli balon

Bagi ruangan dengan sebuah garis (atau benda lainnya untuk pemisah) untuk membuat lapangan voli. Anak harus memukul balon sampai melewati garis, lalu lari sisi lain dan kembali memukulnya. Hitung berapa kali mereka bisa bolak-balik memukul balon tanpa jatuh ke tanah. Ini isa dilakukan berulangkali dan membuat mereka menjadi semakin mahir.


Aktivitas menyenangkan untuk mengembangkan kemampuan sosial

8. Kontes menatap

Melakukan kontak mata sangat penting untuk membangun sebuah hubungan, jadi kontes menatap mata ini akan membangun rasa percaya diri mereka. Ketika bermain, mengalahlah beberapa kali agar mereka menjadi percaya diri. Lambat-laun, Anda akan melihat anak menjadi lebih berani menatap orang yang sedang berbicara dengannya.

9. Tebak emosi

Tuliskan di beberapa carik kertas jenis-jenis emosi seperti 'marah', 'gembira', 'sedih', bingung, dll. Lalu lipat kertas-kertas tadi dan masukkan kedalam sebuah wadah. Minta anak untuk mengambil salah satu kertas dan suruh mereka memberitahu isinya lewat mimik wajah, atau sebuah gambar yang menampilkan emosi. Memainkan permainan akan mengembangkan kesadaran dan pemahaman emosional yang akan membuat mereka mudah berempati.

10. Permainan topik ABC

Anak-anak seringkali selalu mengganti satu topik ke topik lainnya dengan cepat, membuat mereka agak susah dipahami. Untuk merubah kebiasaan ini, cobalah bermain topik ABC. Dimulai dengan A, mereka harus mengucapkan kata yang mengandung awalan huruf A, misalnya 'Apel'. Lalu lanjutkan ke huruf B, minta mereka menyebut nama buah dari huruf B, mereka bisa jawab 'bengkoang'. Lanjutkan ke huruf C, dan seterusnya. Ini akan memperkaya kosakata aktif dan membantu mereka tetap fokus pada satu topik pembicaraan.


11. Narasi TV

Hidupkan TV tapi matikan suaranya, lalu balikkan badan Anda. Sekarang mintalah anak Anda untuk menceritakan apa yang sedang terjadi di acara TV tersebut. Buatlah daftar pertanyaan 5W+1H: dimana, apa, siapa, mengapa dan kapan serta bagaimana. Nantinya mereka tak perlu pertanyaan Anda lagi dan akan segera menceritakannya. Dengan permainan ini mereka telah belajar cara menyampaikan informasi ke oang lain.

Kreativitas Seni

12. Tarian balita

Buat sebuah tarian sederhana dengan beberapa gerakan berbeda bersama balita Anda. Ini akan membangun kemampuan mengingat jangka pendek dan meningkatkan kesadaran tubuh.


13. Mozaik makaroni

Beri anak Anda tugas membuat sesuatu dari makaroni atau benda lainnya seperti membuat kata dari susunan makaroni atau membuat bentuk pesawat dari lego. Permainan ini akan membuat mereka tetap fokus, dan akan meningkatkan kemampuan matematika, keahlian membaca serta pemecahan masalah.

14. Mendramatisir cerita

Daripada hanya membaca buku cerita favorit mereka dengan seadanya, cobalah minta mereka berakting sesuai dengan kisah dibuku. Jika Anda dan anak Anda telah hafal luar kepala kisah tersebut, kalian bisa beraktik ibarat sepasang aktor kawakan.


15. Mengubah lirik lagu

Bagi anak, menyanyi seperti ini sepertinya hal sepele, padahal manfaatnya besar. Jika mereka telah hafal nada lagu seperti twinkle-twinkle, cobalah minta mereka mengganti beberapa lirik dengan kata-kata mereka sendiri, termasuk nama mereka. Ini akan membantu membangun daya ingat dan kemampuan mendengar mereka.


Tuesday, June 21, 2016

Keluarga Ini Kaget Vas Pengganjal Pintunya Ternyata Bernilai 20 Milyar

terutamasehat.blogspot.com - Sebuah pot bunga porselin yang telah digunakan sebagai pengganjal pintu lebih dari 30 tahun, diketahui ternyata merupakan benda antik dari Tiongkok yang bernilai sekitar �1 juta atau sekitar 20 milyar rupiah. Seorang juru lelang mengenalinya setelah sengaja datang untuk melihat vas setinggi 50 cm di sebuah bungalow sederhana.

Setelah melakukan penelusuran tentang asal-usulnya, juru lelang menemukan pemiliknya telah mewarisi vas tersebut pada tahun 1980 dari bibinya yang merupakan pedagang barang antik. Karena sama sekali tak sadar vas tersebut bernilai, mereka menjadikannya pengganjal pintu, anak-anaknya bahkan sering bermain bola di dekat vas tanpa dilarang.


Awalnya pasangan pemilik vas tersebut berniat menjualnya di gelaran toko garasi tapi di detik-detik terakhir mereka mengurungkan niatnya dn membawanya ke Rumah Lelang Hansons di Derby.

Setelah dilakukan penelitian mendalam akhirnya mereka mengidentifikasi pot warna biru putih itu ternyata peninggalan kerajaan Tiongkok yang dibuat pada masa Dinasti Qianlong di pertengahan abad ke-18.

Awalnya pot tersebut diperkirakan bernilai antara � 20.000 sampai � 40.000 tapi akhirnya rumah lelang menaikkan harga hingga 10 kali lipat. Seorang juru lelang, Charles Hanson, malah berkata vas tersebut bisa terjual dengan harga hingga �1 juta. Ini dikarenakan pasar Tiongkok sangat tertarik dengan barang antik tersebut.


Adrian Rathbone, juru lelang yang dikirim untuk melihat vas tersebut di rumah bungalow, Birmingham mengatakan, sang pemilik tak sadar nilai vas tersebut ketika mereka memutuskan untuk menjualnya. Malah, pot besar tadi digunakan untuk ganjal agar pintu tetap terbuka. Mereka memang pernah berandai-andai kalau pot tersebut mungkin punya nilai, dan hal ini dipastikan setelah juru lelang menemukan stempel khusus dibagian bawah pot. Sang pemilik tentu saja sangat gembira dengan keberuntungan ini.

Tak jelas bagaimana benda antik dari dinasti Tiongkok bisa sampai ke Inggris, tapi diperkirakan kerabatnya membeli benda tersebut dari penjualan barang-barang rumah di tahun 1930-an. Vas terebut akan dijual pada 1 Juli 2016 ini.

Sumber : http://www.mirror.co.uk/news/uk-news/family-stunned-discover-vase-used-8243676

Monday, June 20, 2016

Selain Sebagai Mesin Pencari, Ini 8 Fungsi Rahasia Google Yang Wajib Anda Tahu

terutamasehat.blogspot.com - Google telah menjadi mesin pencari dengan popularitas luar biasa yang dipakai untuk mencari segala bentuk informasi dan situs yang ada di dunia maya. Bahkan di Indonesia, saking kuatnya mesin pencari ini mampu menyediakan informasi, gelar "mbah", julukan yang biasa digunakan untuk 'orang pintar', sering disematkan di depan kata Google.

Tapi kekuatan Google tak sampai disitu, dengan kemampuan mengumpulkan informasi skala 'dewa', Google ternyata masih punya senjata rahasia yang sangat berguna untuk kita. Dari sekedar mengetahui jam berapa matahari di tempat Anda tinggal akan terbit dan tenggelam, menampilkan data cuaca lengkap kota Anda, melihat nilai tukar rupiah secara instan, mencari daftar lagu dari penyanyi favorit, bahkan Google sampai bisa mengetahui jadwal penerbangan Anda!


Semua ditampilkan secara langsung begitu Anda menekan tombol 'enter' tanpa harus masuk ke situs lain. Dengan memanfaatkan potensi Google dengan optimal, kita akan melakukan banyak hal lebih cepat dan pintar dari sebelumnya. Baik, inilah beberapa fungsi rahasia Google yang wajib Anda ketahui.

1. Kalkulator

Ok, ini mungkin tidak terlalu rahasia, tapi tetap sangat berguna. Bila Anda sedang asyik berseluncur di dunia maya dan tiba-tiba butuh kalkulator, dua opsi yang bisa Anda pilih; memakai kalkulator di Windows, atau tanpa perlu meninggalkan browser, Anda bisa langsung mengetik perhitungan di kolom pencarian google. Contoh: ketik 2 x 24 --> Enter, Google akan langsung menampilkan hasil beserta kalkulatornya.





2. Mengetahui Waktu Matahari Terbit atau Tenggelam

Terserah informasi ini digunakan untuk apa, yang jelas Google akan memberikannya untuk Anda bila dibutuhkan. Anda tinggal mengetikkannya di kolom pencarian, mis: matahari terbit di kupang, Google akan memberikan informasi pukul berapa matahari terbit di Kota kupang pada hari ini.



3. Mengetahui Informasi Cuaca

Google memberikan informasi cuaca secara real-time dan lengkap. Jika misalnya Anda ketik 'Cuaca Jakarta', ia akan menampilkan kolom informasi cuaca saat ini, lengkap dengan curah hujan, kelembaban dan kecepatan angin. Dan bila ingin mengetahui prakiraan cuaca kedepan, Anda tinggal klik pada grafik prakiraan  cuaca dari waktu ke waktu.


4. Mendapatkan Daftar Lagu Penyanyi Favorit

Ketikkan "lagu Judika", maka selain daftar link yang berhubungan dengan penyanyi Judika, di bagian paling atas Google akan menampilkan daftar lagu-lagu yang dinyanyikan oleh Judika. Anda klik salah satunya, maka Anda akan langsung diarahkan ke video untuk ditonton.


5. Mendapatkan Daftar Buku Pengarang Favorit

Kita coba ketikkan nama pengarang sekaligus filsuf zaman dulu, "Buku Plato", Google akan menampilkan buku-buku karangannya. Ketika Anda mengklik salah satunya Anda akan diberikan informasi mengetahui buku tersebut.


6. Mengetahui Nilai Tukar Rupiah

Kadang kita harus mencari beberapa lama untuk bisa tahu berapa nilai rupiah terhadap mata uang lain saat ini. Namun dengan hanya mengetik "Dollar = Rupiah" di kolom pencarian Google, Anda akan mendapatkan informasi real-time posisi rupiah saat ini di pasar. Oya, karena nilai mata uang kita digitnya lebih banyak, jangan terbalik mengetiknya. Ganti Dollar dengan mata uang lain, Google akan dengan senang hati memberikan informasinya untuk Anda.


7. Mengetahui Jadwal Penerbangan Hari Ini

Misalkan Anda ingin terbang dari Medan ke Jakarta, Anda dapat mengetahui seluruh jadwal penerbangan hari ini dari Medan ke Jakarta dengan hanya mengetik "Penerbangan KNO - JKT". Anda bisa lebih spesifik, coba ketik "Penerbangan KNO - CGK". Informasi jam keberangkatan seluruh maskapai akan Anda peroleh.


8. Mengetahui Jadwal Penerbangan Pesawat Anda

Masih belum cukup, Google akan memberikan jadwal penerbangan pesawat sesuai nomor penerbangan. Coba masukkan "Penerbangan GA 181". Akan muncul data lengkap mengenai jadwal penerbangan pesawat tersebut. Mulai dari jam keberangkatan, jam kedatangan, bahkan info terminal dan gerbang. Jadi Anda tak perlu bingung lagi bila ingin menjemput orang di Bandara.



Pasti masih banyak lagi fungsi bermanfaat yang bisa dilakukan Google untuk Anda. Bila ada yang tahu fungsi rahasia Google lainnya, ayo berbagi disini.

Membuat Sendiri Porselin Dingin Untuk Berkreasi

terutamasehat.blogspot.com - Jika melihat bunga ini, seakan tak percaya kalau ternyata bunga ini hasil karya tangan manusia. Kini banyak bunga-bunga seperti itu beserta benda seni indah lainnya tercipta dari bahan yang sangat sederhana. Bunga tersebut dibuat dengan bahan campuran mirip lempung, dikenal sebagai porselin dingin. Hebatnya, Anda bisa membuat sendiri bahan porselin dingin dirumah.

Meski diberi nama porselin, sebenarnya bahan utamanya bukan dari porselin, melainkan dari tepung jagung dicampur lem, minyak bayi dan air jeruk nipis. Setelah dibuat berbagai bentuk indah sesuai selera, porselin dingin akan mengering disuhu ruang dan menjadi keras serta tahan lama.


Mari kita melihat beberapa karya indah berikut, dan setelahnya Anda akan menemukan resep dan instruksi cara membuat porselin dingin di rumah.





Cara membuat bahan porselin dingin

Bahan


  • 1 gelas tepung jagung
  • 1 gelas (240 ml) lem putih
  • 1 sendok makan jeruk lemon atau jeruk nipis
  • 1 sendok makan minyak bayi/ minyak zaitun


Petunjuk pembuatan


  1. Letakkan seluruh bahan kedalam panci
  2. Aduk merata hingga terbentuk tekstur yang lengket
  3. Taruh panci diatas kompor dengan api kecil sambil terus diaduk
  4. Masak hingga adonan lengket ke sendok pengaduk dan membentuk bola
  5. Matikan api dan gulingkan hinga membentuk bola bulat
  6. Bungkus bola dengan plastik clingfilm/warp
  7. Biarkan bahan yang tersisa di panci mengering agar mudah dibersihkan
  8. Diamkan porselin mendingin semalaman. Setelahnya, biarkan jiwa seni Anda yang bekerja.