Latest News

Showing posts with label King Kobra. Show all posts
Showing posts with label King Kobra. Show all posts

Tuesday, March 28, 2017

Kehausan, King Kobra Cari Minum ke Perkampungan Warga

terutamasehat.blogspot.com - Sebuah video menegangkan sekaligus mengagumkan merekam kebaikan para penduduk sebuah desa di India yang terlihat membantu memberi minum seekor ular king kobra besar yang kehausan. Tak kenal takut, salah seorang penduduk bahkan memberi minum ular berbisa itu langsung langsung dari botol air kemasan.

Meski sangat agresif dan mematikan, king kobra biasanya selalu menghindari kontak langsung dengan manusia. Namun kekeringan yang melanda hutan tempat hidupnya memaksa si ular melakukan hal tak biasa dengan masuk kedalam perkampungan untuk mencari air .


Warga yang baik hati kemudian mencari pawang untuk menyelamatkan sang ular. Tampak pawang menuangkan sebotol air dari atas kepala ular yang minum dengan lahap. Untuk berjaga-jaga dari situasi tak diinginkan, pawang tampak memegang sebuah tongkat penangkap ular. Sang pawang dibantu asistennya memegangi ekor ular agar tak bisa menyerang tiba-tiba.



Ular sepanjang 3,5 meter ini diselamatkan oleh para penduduk desa Kaiga, India. Sebagian wilayah selatan India kini sedang dilanda kekeringan hebat, yang membuat air menjadi langka. Petugas perlindungan satwa liar India mengatakan kekeringan membuat satwa liar di daerah tersebut terancam mati kehausan.

Jadi ketika tim penyelamat beserta penduduk menemukan king kobra ini, hal pertama yang dilakukan adalah memberinya minum. Kobra yang kehausan tampak menelan air dari botol. Pawang berani ini juga menuangkan air ke kepala kobra untuk menenangkannya. Ular tersebut kemudian dibawa ke fasilatas perawatan hewan.

Sumber : dailymail.co.uk